Responsive Advertisement

Berbagai alasan Migrasi Hewan-Hewan Luar Biasa (bagian 1)

Berbagai alasan Migrasi Hewan-Hewan Luar BiasaHewan-hewan pun melakukan migrasi agar dapat bertahan hidup. Meskipun masing-masing hewan punya alasan khusus yang berbeda-beda, tetapi intinya sama yaitu agar dapat bertahan hidup.

Dalam postingan ini akan diuraikan berbagai alasan migrasi hewan-hewan yang luar biasa :





1. Gajah Mali
Gajah Mali yang hidup di sepanjang perbatasan Gurun Sahara melakukan migrasi untuk mendapatkan sumber air. Hidup mati mereka adalah tergantung pada kemampuannya menemukan air di wilayah gurun.

2. Kepiting Merah
Kepiting merah merayap hingga 6,8 - 8 km dalam perjalanan menuju laut. Kepiting merah dewasa hidup di darat. Tetapi telur mereka harus menetas di laut. Kepiting jantan dan betina merayap ke pesisir secara terpisah. Setelah kawin, kepiting betina bertelur dan menunggu air surut. Kemudian mereka kembali ke hutan.

3. Kupu-kupu Raja
Di hutan Oyamel Meksiko jutaan kupu-kupu terbang. Kupu-kupu Raja terang 4.000 km dalam empat generasi. Seekor kupu-kupu terbang sejauh 80 hingga 160 km per hari. Alasan kupu-kupu raja migrasi untuk bertahan hidup tentunya. Kupu-kupu yang rapuh tidak bisa bertahan dalam suhu renadh ketika musim dingin. Pada musim gugur, mereka pindah ke selatan untuk melalui musim dingin di Meksiko. Ketika musim semi tiba, kupu-kupu terbang ke Amerika Serikat dan Kanada tempat makanan kesukaan mereka, Asclepias, berlimpah.

4. Ubur-Ubur Emas
Ubur-ubur bermigrasi sepanjang hari. Mereka mengikuti pergerakan matahari, jutaan ubur-ubur mengelilingi danau air asing tempat mereka tinggal-yang diberi nama Danau Ubur-Ubur.
Alasan mereka bermigrasi adalah ubur-ubur emas harus memperbanyak waktu di bawah sinar matahari agar alga di dalam tubuh mereka bisa hidup. Dalam migrasi ini ada 10 juta ubur-ubur emas yang berpartisipasi.

5. Zebra
Zebra, seperti hewan berkuku belah lainnya -weildebeest dan gazelle - terus berpindah. Para zebra ini berjalan lebih dari 1.600 km tiap tahun. Alasan zebra bermigrasi adalah untuk mencari rumput dan air segar. Mereka mengikuti pergerakan wildebeest. Waktu perjalanan didorong oleh curah hujan, yang memicu pertumbuhan rumput baru dan mengisi ulang sumber air.

6. Semut Tentara
Semut tentara merupakan raja hutan berawan Kosta Rika. Semut tentara ini harus mencari makanan setiap hari untuk mendukung generasi muda mereka. Ketika persedian makanan di suatu area habis, seluruh koloni bermigrasi di malam hari untuk mencari lokasi baru. Ratu semut tentara adalah ibu dari seluruh koloni. Sepanjang hidupnya, ia menghasilkan 14 juta telur. Fantastik sekali.

Untuk hewan-hewan lain seperti Wildebeest maupun paus Sperma, tunggu ya ?


Referensi :
Seri National Geographics. Migrasi Besar : Perpindahan Paus, Wildebeest, Kupu-Kupu, Gajah, dan Hewan Luar Biasa Lainnya oleh Elizabeth Carney. Erlangga for Kids

Sumber Gambar :
http://5berita.com/wp-content/uploads/2015/07/5-serangga-paling-berbahaya-di-dunia_semut-tentara.jpg

Post a Comment

0 Comments

Popular Posts